Senin, 23 September 2013

Kumpulan cerita dan hadits

Suatu hari Kahlil Gibran berdialog dengan gurunya. Gibran : "Bagaimana caranya agar kita mdapatkan sesuatu yang paling sempurna dalam hidup?" Sang guru merenung sejenak lalu menjawab : "Berjalanlah lurus di taman bunga, lalu petiklah bunga yg paling indah... dan jangan pernah kembali kebelakang!" Setelah berjalan dan sampai di ujung taman, Gibran kembali dengan tangan hampa. Lalu sang guru bertanya : "Mengapa kamu tidak mendapatkan bunga satu pun?" Gibran : "Sebenarnya tadi aku sudah menemukannya, tapi tidak ku petik karena aku pikir mungkin yang didepan pasti ada yang lebih indah, namun ketika aku sudah sampai di ujung, aku baru sadar bahwa yang aku lihat tadi adalah yang terindah, dan aku pun tak bisa kembali kebelakang lagi" Sambil tersenyum sang guru berkata : "Yaa... itulah hidup, semakin kita mencari kesempurnaan, semakin pula kita tak akan pernah mendapatkannya, karena sejatinya kesempurnaan yg hakiki tidak akan pernah ada, yang ada hanyalah keikhlasan hati kita untuk menerima kekurangan yang ada ..." Maka ... Bila tidak mampu memberi, Janganlah mengambil ... Bila mengasihi terlalu sulit, Jangan membenci ... Bila tak bisa menghibur orang, Jangan membuatnya sedih ... Bila tidak mampu meringankan beban orang, Janganlah memberatkannya ... Bila tidak mampu memuji, Jangan menghujat ... Bila tidak mampu menghargai, Jangan menghina ... kematian... Kemarin diriku adalah sepatah kata yang tak bersuara..., di dalam pikiran malam. Hari ini... aku menjelma menjadi sebuah nyanyian menyenangkan di atas lidah hari. Dan, ini berlangsung dalam semenit dari sang waktu yang melahirkan sekilasan pandang, sepatah kata, sebuah desakan dan... sekecup ciuman" (Kahlil Gibran) Wasiat rosul untuk membentengi diri dari godaan syaiton; 1. Ketika mereka berbisik kepadamu: “Anakmu akan mati”. Jawablah: “Semua makhluk akan mati, dan anakku akan ke surga, justru aku senang.” 2. Ketika mereka berbisik kepadamu: “Hartamu akan habis.” Jawablah: “Tidak jadi masalah bagiku, justru tanggung-jawabku menjadi ringan.” 3. Ketika mereka berbisik kepadamu: “Banyak orang menzalimi dirimu, sementara kamu tidak menzalimi mereka.” Jawablah: “Siksaan Allah pasti akan menimpa orang-orang yang zalim dan tidak akan mengenai orang-orang yang baik.” (Aku bertawakkal kepada Allah SWT) 4. Jika mereka berbisik kepadamu: “Betapa banyak kebaikanmu.” Jawablah: “Kejelekanku lebih banyak daripada kebaikanku.” (Aku mohon ampun kepada Allah SWT) 5. Jika mereka berbisik kepadamu: “Alangkah banyak shalatmu.” Jawablah: “Kelalaianku lebih banyak dari pada shalatku.” (Yang dimaksud Lalai di sini: tidak mengingat bahwa Allah mengawasi dirinya) 6. Jika mereka berbisik kepadamu: “Betapa banyak kamu bersedekah kepada orang-orang miskin.” Jawablah: “Karunia yang aku terima dari Allah SWT jauh lebih banyak daripada apa yang aku sedekahkan.” 7. Jika mereka berbisik kepadamu: “Betapa banyak orang yang menzalimu.” Jawablah: “Orang-orang yang aku zalimi lebih banyak.” (Aku mohon ampun kepada Allah SWT) 8. Jika mereka berbisik kepadamu: “Betapa banyak amal kebajikanmu.” Jawablah: “Betapa sering aku bermaksiat kepada Allah SWT.” (Aku mohon perlindungan kepada Allah SWT) 9. Jika mereka berbisik kepadamu: “Minumlah minuman keras.” Jawablah: “Aku tidak akan mengerjakan maksiat.” 10. Jika mereka berbisik kepadamu: “Mengapa kamu tidak mencintai dunia?” Jawablah: “Aku tidak mencintai dunia karena sudah banyak orang lain yang tertipu olehnya.” (dan batin mereka, kini sebagian mereka telah dipenjara dan sebagian lagi telah meninggal dunia berada di neraka Barzakh. Aku akan menguatkan ekonomiku, tetapi aku tidak akan mencintai dunia dan harta, karena harta hanyalah sarana untuk hidup, dan aku diciptakan bukan untuk dunia dan harta). Rasulullah SAW bersabda : "Hati-hatilah kalian dari prasangka karena prasangka itu merupakan perkataan yang paling dusta. Janganlah kalian saling mengintai kesalahan, dan jangan pula saling merasa diintai, jangan pula berlomba-lomba (dalam kehidupan duniawi), jangan saling mendengki dan saling bermusuhan serta jangan pula saling bertolak belakang, dan jadilah kalian hamba-hamba Allah SWT yang bersaudara." (HR. Bukhari dan Muslim) Rasulullah SAW bersabda : "Tidak ada suatu rezeki yang Allah SWT berikan kepada seorang hamba yang lebih luas baginya daripada sabar." (HR. Hakim) Rasulullah SAW bersabda : "umrah yang satu dengan umrah berikutnya adalah penghapus dosa yang dilakukan antara masa keduanya, sedangkan haji mabrur balasannya tiada lain adalah surga." (HR. Bukhari) Rasulullah SAW bersabda : "Setiap langkah yang dilakukan oleh salah seorang diantara kalian menuju shalat maka dituliskan baginya satu kebaikan dan dihapuskan darinya satu kesalahan." (HR. Ahmad) Rasulullah SAW bersabda : "Jauhilah kekikiran. Sesungguhnya kekikiran itu telah membinasakan (umat-umat) sebelum kamu". (HR. Muslim) Rasulullah SAW bersabda : "Jika seorang muslim berwudhu' maka keluarlah dosanya dari telinganya, dari matanya, dari kedua tangannya dan kedua kakinya. Jika dia duduk maka dia duduk dalam keadaan diampuni." (HR. Ahmad dan Thabrani) Rasulullah SAW bersabda : "Sesungguhnya Allah SWT tidak melihat (menilai) bentuk tubuhmu dan tidak pula menilai kebagusan wajahmu, tetapi Allah SWT melihat (menilai) keikhlasan hatimu." (HR. Muslim) Rasulullah SAW bersabda : "Jauhilah dusta karena sesungguhnya dusta itu menjauhkan dari keimanan." (HR. Ahmad) Rasulullah SAW bersabda : "Barangsiapa yg mengucapkan shalawat kepadaku satu kali maka Allah akan bershalawat baginya 10 kali dan digugurkan 10 kesalahannya, serta ditinggikan baginya 10 derajat (di surga kelak)" (HR. an-Nasa'i, Ahmad, Ibnu Hibban dan Hakim) Rasulullah SAW bersabda : "Jika salah seorang kalian mendatangi shalat Jum'at, dan (mendapati) imam sedang khutbah, maka hendaknya ia shalat dua rakaat lalu baru duduk." (HR. Muslim)

Rasulullah SAW bersabda : "Sungguh! kebohongan yang terburuk adalah apabila seseorang mengaku anak dari seseorang yang bukan ayahnya sendiri, atau mengaku bermimpi tentang sesuatu padahal tidak, atau menisbahkan kepada Rasulullah apa yang tidak pernah ia katakan".
 (HR. Bukhari)
 
 Rasulullah SAW bersabda : "Sesungguhnya Allah SWT sangat menyukai orang-orang yang tidak putus asa dalam berdoa." 
 (HR. Thabrani) 
 
 
 Rasulullah SAW bersabda : "Menyendiri lebih baik daripada berkawan dengan yang buruk, dan kawan bergaul yang sholeh lebih baik daripada menyendiri. Berbincang-bincang yang baik lebih baik daripada berdiam dan berdiam adalah lebih baik daripada berbicara (ngobrol) yang buruk." 
 (HR. Hakim) 
 
 Rasulullah SAW bersabda : "Masjid-masjid itu adalah rumah orang-orang yang bertakwa."
 (HR. Bukhari) -
 
 Rasulullah SAW bersabda : "Tidak sepatutnya orang yang benar itu menjadi orang yang suka mengutuk orang lain."
 (HR. Muslim)
 
 Rasulullah saw bersabda "Bersegeralah kalian untuk melakukan amal-amal shalih, karena akan terjadi suatu bencana yang menyerupai malam yang gelap gulita dimana ada seorang pada waktu pagi hari beriman tapi waktu sore ia kafir. Pada waktu sore hari ia beriman tapi waktu pagi ia kafir. Ia rela menukar agamanya dengan sedikit keuntungan dunia."
 (HR. Muslim)
 
 Rasulullah SAW bersabda : "Tahukah engkau apakah kesempurnaan nikmat itu? Kesempurnaan nikmat adalah masuk surga dan selamat dari api neraka."
 (HR.Thabrani)
 
 Rasulullah SAW bersabda : "Tidaklah seseorang memasuki waktu shalat wajib kemudian ia berwudhu dengan sempurna dan shalat dengan khusyu, sambil memelihara ruku'nya, melainkan akan terhapus dosa-dosanya yang telah lalu selama tidak melakukan dosa besar, hal itu berlaku sepanjang masa." (HR. Muslim) 
 
 Rasulullah SAW bersabda : "Tidak ada pemberian ibu bapak yang paling berharga kepada anaknya daripada pendidikan akhlak mulia." (HR. Bukhari)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar